Artikel

LEBARAN YATIM

    Dibaca 44 kali

LEBARAN YATIM MTsN 10 NGAWI

Lebaran Yatim merupakan program Kementerian Agama RI yang bertujuan untuk meningkatkan penguatan kelembagaan dan ekosistem zakat, meningkatkan partisipasi masyarakat dalam berzakat dan meningkatkan kolaborasi serta sinergitas antara lembaga zakat di Indonesia. Kegiatan ini akan dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia pada tanggal 16 Juli 2024. Tema Lebaran Yatim Tahun 2024 "Berbagi Cinta Berlimpah Berkah". MTsN 10 Ngawi tidak ketinggalan pada tanggal 16 Juli 2024 dilaksanakan di Masjid MTsN 10 Ngawi, dengan diawali zoom bersama Kementerian Agama Kabupaten Ngawi.

Zoom bersama Lebaran Yatim dengan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Ngawi

 

Lebaran Anak Yatim ini merupakan salah satu tradisi masyarakat Indonesia dalam rangka Tahun Baru Islam. Berikut informasi acara Lebaran Anak Yatim 2024 oleh Kemenag RI. 

Idul Yatama atau Lebaran Anak Yatim berawal dari kebiasaan atau tradisi masyarakat sejak dulu kala yang kerap menyantuni anak yatim, setiap tanggal 10 Muharam. Tradisi ini biasa dirayakan masyarakat di Indonesia.

Keutamaan Menyantuni Anak Yatim

Amalan menyantuni anak yatim dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW karena keutamaan bulan Muharram dan keutamaan menyantuni yatim sendiri. Sebagaimana firman Allah SWT dalam Al-Qur'an:

وَيُطْعِمُونَ ٱلطَّعَامَ عَلَىٰ حُبِّهِۦ مِسْكِينًا وَيَتِيمًا وَأَسِيرً

Artinya, "Dan mereka memberikan makanan yang disukainya kepada orang miskin, anak yatim dan orang yang ditawan." (QS Ad-Dahr/Al-Insan [76]:8).

 

Selain itu, keutamaan menyantuni anak yatim ini telah dipesankan oleh Rasulullah SAW:

عَنْ أَبِي أُمَامَةَ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ مَنْ مَسَحَ رَأْسَ يَتِيمٍ لَمْ يَمْسَحْهُ إِلَّا لِلَّهِ كَانَ لَهُ بِكُلِّ شَعْرَةٍ مَرَّتْ عَلَيْهَا يَدُهُ حَسَنَاتٌ وَمَنْ أَحْسَنَ إِلَى يَتِيمَةٍ أَوْ يَتِيمٍ عِنْدَهُ كُنْتُ أَنَا وَهُوَ فِي الْجَنَّةِ كَهَاتَيْنِ وَفَرَّقَ بَيْنَ أُصْبُعَيْهِ السَّبَّابَةِ وَالْوُسْطَى

 

Artinya, "Abu Umamah meriwayatkan bahwa Nabi Saw bersabda, "Barang siapa mengusap kepala yatim semata-mata karena Allah, maka setiap rambut yang ia usap memperoleh satu kebaikan. Barang siapa berbuat baik kepada yatim di sekitarnya, maka ia denganku ketika di surga seperti dua jari ini." Nabi memisahkan dua jarinya; jari telunjuk dan jari tengahnya." (HR Ahmad).

Doa Bersama Lebaran Yatim

Pembagian santuan kepada anak yatim

 

Paket santunan dan sumbangan telah dikumpulkan dari Guru dan Karyawan MTsN 10 Ngawi berupa uang dan barang alat tulis serta puluhan anak yatim pun telah didata untuk sukseskan acara ini. Partisipasi dalam kegiatan "Lebaran Yatim Berbagi Cinta Berlimpah Berkah" memberikan dampak positif yang besar bagi peserta didik MTsN 10 Ngawi. Mereka belajar untuk peduli terhadap sesama, menghargai nikmat yang mereka miliki, serta mengembangkan rasa empati dan kepedulian sosial yang mendalam. 

Dengan kesuksesan kegiatan ini, MTsN 10 Ngawi berharap dapat terus menjadi agen perubahan yang positif dalam masyarakat. Semangat berbagi dan peduli terhadap sesama tidak hanya dilakukan saat Lebaran, tetapi terus ditanamkan dalam kehidupan sehari-hari peserta didiknya. Dengan begitu, mereka tidak hanya menjadi penerus keilmuan, tetapi juga penerus nilai-nilai kemanusiaan yang luhur.

Kegiatan "Lebaran Yatim Berbagi Cinta Berlimpah Berkah" di MTsN 10 Ngawi adalah contoh nyata bagaimana pendidikan tidak hanya tentang akademik, tetapi juga tentang membentuk karakter yang berempati dan bertanggung jawab terhadap sesama.