Haflah Akhirussanah dan Tahfidz Qur'an MTsN 10 Ngawi Tahun Pelajaran 2023/2024
Persembahan Akhir Tahun dan Tahfidz Al-Quran MTsN 10 Ngawi merupakan acara tahunan yang menampilkan bakat dan kecakapan peserta didik dalam menghafal dan memahami Al-Quran dan berakhir tahun pembelajaran kelas 9 di MTsN 10 Ngawi. Acara yang digelar Selasa tanggal 11 Juni 2024 ini sukses dilaksanakan di Resto Mamacuan Mantingan, Ngawi. Acara dimulai dengan Kirab para peserta didik kelas 9, iring-iringan peserta didik kelas 9 mulai memasuki ruangan diiringi dengan instrumen saxophone. Setelah kirab, peserta didik menduduki tempat yang telah disediakan oleh panitia. Tampak juga beberapa berbondong-bondong orangtua maupun wali yang sudah memadati tempat duduk.
Tema dalam acara Haflah Akhirussanah dan Tahfidz Qur'an MTsN 10 Ngawi "Semangat membawa Madrasah Meraih Masa Depan Cerah, Ciptakan Generasi Qur'ani dan Berprestasi". Acara ini melibatkan peserta didik kelas 9 MTsN 10 Ngawi yang telah mengikuti program tahfidz Al-Quran, serta guru dan orang tua siswa yang turut mendukung. Kegiatan utama acara meliputi pertunjukan tahfidz Al-Quran Kelas 9, Acara ini akan diakhiri dengan penyampaian penghargaan kepada siswa yang telah berhasil dalam menghafal Al-Quran serta penghargaan kepada peserta didik yang berprestasi dalam Akademik, Non Akademik dan Tahfidz. Dengan demikian, acara Persembahan Akhir Tahun dan Tahfidz Al-Quran MTsN 10 Ngawi menjadi momen bersejarah yang memperlihatkan kecemerlangan peserta didik dalam menghafal Al-Quran dan menyebarkan kebaikan.